Jika anda sudah memutuskan untuk bergabung dan menjalani program bisnis online, maka sudah tentu anda nantinya juga diharuskan untuk mempunyai akun paypal. Paypal adalah salah satu fasilitas pembayaran yang akan mempermudah anda nantinya, untuk lebih jelasnya mengenai apa itu paypal, saya jelaskan sedikit tentang paypal.
Apa itu Paypal?
Menurut bahasa logika saya paypal itu ibarat bank di dunia maya. Secara definisi, paypal adalah salah satu alat pembayaran/transaksi mata uang atau disebut juga sebagai Payment Procesors melalui internet. Paypal sering dipakai untuk menerima atau mengirim pembayaran melalui internet, banyak orang memakai atau memilih paypal karena faktor kemudahan dan keamanan bertransaksi. Seperti layaknya kita menabung di bank, kita perlu membuka account terlebih dahulu di paypal, ibarat kalau di bank itu seperti membuka rekening :) .
Syarat apa yg diperlukan untuk bisa membuka account paypal?
Kalau di bank, untuk membuka rekening kita butuh dana awal (biasanya sekian ratus ribu), nah kalau di paypal GRATIS..^0^. Yang dibutuhkan cuma email kita aja. itu sudah cukup untuk membuka sebuah account di paypal? Tapi apakah sampai disitu? TIDAK. Nanti kalau kita selesai membuka account di paypal, status keanggotaan kita masih UNVERIFIED. Jika masih UNVERIFIED kita hanya bisa menerima uang, tetapi tidak bisa mengirim uang apalagi mencairkannya ke bank lokal di Indonesia.
Bagaimana agar status paypal kita menjadi VERIFIED?
Sampai sekarang setahu saya ada 3 pilihan , yaitu :
- via Credit Card (CC)
- via Virtual Credit Card (VCC)
- via Rekening Bank (Buku Tabungan)
Bagaimana langkah-langkah teknisnya agar status kita verified?
Silahkan download file yang saya lampirkan di akhir postingan ini (lihat bawah), isinya lengkap, semua hal tentang paypal, mulai cara daftarnya sampai permasalahan-permasalahan yang sering timbul. Dan juga jangan lupa baca artikel saya lainnya yang terkait dengan artikel ini, bisa dilihat di bawah. Karena disitu ada panduan tentang cara verifikasi paypal menggunakan rekening bank :) .
Selain paypal apakah ada alternatif lain?
Sebenarnya banyak alat pembayaran online selain paypal. Antara lain LibertyReserve (LR), Alertpay, Hoopay, Webmoney, Neteller, dsb. Tapi yang terkenal khususnya di Indonesia adalah Paypal dan LibertyReserve (LR). Untuk LR saya akan bahas di lain postingan :)
Jadi sekarang anda dapat membeli barang di ebay, lisensi software original, keanggotaan situs, urusan bisnis, mengirim dan menerima donasi/sumbangan, mengirim uang ke pengguna paypal lain di seluruh dunia dan masih banyak lagi fungsi lainnya. Dengan menggunakan paypal anda tidak lagi membutuhkan waktu yang lama untuk biasa mencairkan dana anda karena paypal telah bekerja sama dengan banyak bank dan merchand diseluruh dunia termasuk Indonesia.
OK, Jika sekarang anda ingin membuka account paypal silahkan berkunjung ke situsnya dan DAFTAR DISINI atau klik banner dibawah ini. Setelah masuk situsnya, klik ajasignup atau signup today, lalu pilih keanggotaan PERSONAL saja dulu. Setelah itu kita disuruh mengisi data-data di form pendaftaran . Untuk lebih detilnya sobat blogger bisa download dokumen di bawah ini ^0^. Isinya sangat lengkap, mulai dari tata cara pendaftaran, cara menggunakannya, proses verifikasi, sampai permasalahan-permasalahan yang sering terjadi di kemudian hari, tentunya beserta solusinya.
Untuk mendownload tutorial lengkap paypal (semua hal tentang paypal), silahkan download DISINI
Untuk pendaftaran dan membuka account, sobat blogger bisa klik banner di bawah ini.
No comments:
Post a Comment
Terima kasih Atas kunjungan Anda...
Jangan Lupa Berkomentar ya..